❗❗ RUSTPRO Kini Hadir 24 Jam | Senin - Minggu 🔴 Kami Telah Hadir Di Wiyung Surabaya

Penyebab AC Mobil Kurang Dingin dan Cara Mengatasinya

AC Mobil Kurang Dingin

AC mobil kurang dingin menjadi salah satu permasalahan yang sering terjadi sampai dengan saat ini. AC mobil adalah salah satu komponen yang paling penting dan harus diperhatikan oleh kalangan pemilik kendaraan. Bahkan, bisa dikatakan tanpa adanya AC mobil yang tidak berfungsi dengan baik membuat pengendara dan penumpang merasa kurang nyaman di saat melakukan perjalanan.

Maka dari itu, pada kesempatan kali ini akan dijelaskan secara rinci perihal penyebabnya. Sedangkan, untuk Anda yang penasaran dengan perihal AC mobil bisa langsung saja simak penjelasan lebih lengkapnya dibawah ini.

Penyebab AC Mobil Kurang Dingin

AC Mobil Kurang Dingin

Untuk penyebab dari AC mobil kurang dingin ini sangatlah bervariasi, bahkan tidak hanya satu permasalahan saja. Maka dari itu, sebelum melakukan perbaikan bisa memastikan lagi penyebabnya terlebih dahulu. Beberapa penyebab dari AC mobil kurang dingin adalah:

1. Tidak Pernah Dibersihkan

Debu-debu yang menempel dan bersarang pada AC mobil Anda, mungkin menjadi salah satu penyebab utama tidak bisa dingin. Kenapa hal tersebut bisa terjadi, karena untuk debu yang bersarang di bagian ventilasi ini akan menghalangi penyuplaian udara yang sudah dikeluarkan di dalam AC.

Artinya semakin banyak debu yang menempel, maka udara yang dikeluarkan juga tidak dingin. Maka dari itu, sangat disarankan untuk Anda selalu membersihkan lubang-lubang ventilasi AC secara rutin.

Paling tidak dalam kurun satu Minggu sekali untuk membersihkan bagian komponen AC. Kebiasaan membersihkan AC mobil ini dirasa cukup efektif untuk dipergunakan sebagai salah satu perawatan AC mobil secara harian. Tidak ada salahnya juga untuk Anda mencoba membuktikan sendiri dan rasakan perbedaan dari sesudah dan sebelumnya.

2. Freon Mulai Habis

Penyebab AC mobil kurang dingin kedua adalah freon mulai habis atau tidak sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Sebagai pemilik mobil harus nya Anda mengerti mana schedule perawatan yang berhubungan dengan mobil tersebut.

Salah satu perawatan yang harus diperhatikan adalah jadwal pengisian freon. Fungsi dari perawatan yang satu ini adalah supaya para penumpang atau pengendara mobil tidak bermasalah dengan yang namanya AC mobil kurang dingin.

3. Coil Mengalami Putus atau Rusak

AC mobil kurang dingin bisa juga disebabkan, karena terjadi kerusakan pada bagian komponen koil putus atau rusak. Akibat dari putusnya coil ini menjadi salah satu pemicu AC mobil tidak dingin sama sekali. Maka dari itu, di saat sudah terjadi hal tersebut harus melakukan pengecekan lebih lanjut.

Untuk pengecekan yang lebih lanjut, Anda juga bisa memperhatikan lagi pada bagian spul pada saat proses pengecekan mobil. Kerusakan atau kematian pada bagian yang satu ini diberikan tanda-tanda yang mudah dan dibarengi dengan kompresor AC yang tidak mau berputar sesuai dengan fungsinya.

4. Fan Belt AC Putus

Penyebab AC mobil kurang dingin selanjutnya adalah fan belt putus. Untuk itu perawatan memang sangat dibutuhkan dan diperlukan supaya Anda bisa mengerti penyebab ac mobil yang tidak dingin sejak dini.

Jangan sampai fan belt AC putus di saat kendaraan sedang digunakan dan membuat kondisi penumpang dan pengendara kurang nyaman. Pada bagian sabuk atau belt AC mobil berfungsi untuk membantu dalam menghubungkan antara proses putaran yang ada di bagian mesin ke kompresor

5. Pemasangan kaca film mobil yang tak efektif

Panas matahari dari luar seringkali masuk ke dalam kabin melalui kaca mobil. Meski kaca sudah tertutup, panas matahari masih bisa menembus dengan mudah sehingga kabin dalam mobil pun jadi pengap dan panas sehingga AC mobil kurang dingin.

Pemasangan kaca film mobil yang berkualitas, seperti DOMO Film dari Dokter Mobil, bisa menjadi salah satu solusi yang cukup ampuh. Kaca film DOMO Film dilengkapi dengan Nano Armor Technology yang mampu menghalau panas matahari dan sinar UV dengan efektif hingga 99%, sehingga panas matahari tak mudah masuk ke dalam kabin dan AC mobil Anda pun bisa menunjukkan performa terbaiknya tanpa terganggu oleh panas matahari yang masuk.

Dibaca Juga: Penyebab AC Tidak Dingin Siang Hari

Akibat AC Mobil Kurang Dingin

 

1. Radiator Berada Di Dalam Kondisi Kotor

Radiator mobil yang kotor menjadi salah satu akibat ac mobil tidak dingin. Selain itu, pada kondisi yang satu ini juga bisa membuat sistem kerja pada bagian radiator menjadi mengalami penurunan secara signifikan.

Kotoran yang dibiarkan menempel di radiator ini menjadi salah satu pemicu proses terjadinya karatan pada bagian mesin AC mobil.  Maka dari itu, sangat wajar di saat kondisi tersebut AC mobil tidak bisa dingin sama sekali.

Dampak lain yang juga menjadi salah satu penyebab AC mobil kurang dingin adalah memaksa di saat penggunaan freon. Pada akhirnya dengan hal tersebut bisa membuat bagian kondensor akan bekerja secara tidak sempurna.

Langkah yang dapat diambil dari penyebab yang satu ini adalah membersihkan komponen radiator mobil secara berkala. Akan tetapi, ketahuilah terlebih dahulu mengenai proses pembersihannya agar kondisi radiator tetap baik dan aman.

2. Terdapat Masalah Pada Cooling Fan

Perputaran cooling fan yang sangat lemah dan bahkan mati ini juga menjadi pemicu utama AC mobil tidak terasa dingin sama sekali. Selain itu, pada penyebab yang satu ini juga memberikan dampak buruk pada bagian kondensor. Sehingga, dengan permasalahan tersebut membuat udara yang sejuk tidak bisa dikeluarkan secara maksimal oleh bagian komponen AC.

3. Mengalami Overheat Pada Sistem AC

Tekanan yang terjadi di dalam sistem AC yang terlalu besar ini juga menjadi salah satu penyebab timbulnya overheat. Selain itu, tekanan kali ini juga berdampak pada putusnya bagian magnetic clutch.

Kemungkinan lain dari penyebab AC mobil kurang dingin adalah terdapat kabel listrik yang putus dan tidak bisa menghubungkan field coil. Sehingga, dengan hal tersebut membuat bagian kompresor tidak bisa bekerja sesuai dengan komposisinya.

4. Freon yang Masuk ke AC Mengalami Pengurangan

Kelebihan oli yang terdapat di bagian kompresor juga menjadi salah satu pemicu berkurang menjadi pemicu AC mobil tidak dingin sama sekali. Tanpa disadari, dengan kelebihan oli ini bisa membuat ruangan freon menjadi semakin sempit dan tentunya daya tampung juga lebih sedikit.

Semua penyebab yang sudah disebutkan diatas ini seringkali dialami oleh para pemilik mobil. Akan tetapi, untuk masalah AC mobil kurang dingin ini bisa diatasi sendiri atau dengan berkunjung pada salah satu bengkel.

Akan tetapi, perlu diingat lagi pemilihan bengkel mobil juga tidak boleh dilakukan secara sembarangan. Artinya para pemilik mobil harus benar-benar memperhatikan kualitas dan layanan yang dimiliki oleh bengkel tersebut.

Pada era seperti sekarang ini ada banyak sekali bengkel mobil yang dapat dipilih oleh kalangan masyarakat. Sayangnya, tidak semua bengkel mobil tersebut mempunyai layanan secara profesional dalam mengatasi AC mobil kurang dingin.

Salah satu bengkel yang dapat dipilih oleh kalangan pemilik mobil adalah Bengkel Dokter Mobil. Tentunya, untuk kalangan pemilik mobil sudah tidak asing lagi atau pernah mendengar nama bengkel tersebut.

Bengkel Dokter Mobil adalah salah satu bengkel mobil yang mempunyai banyak layanan mengenai perbaikan mobil. Bahkan, untuk semua proses pengerjaannya sudah langsung dikerjakan oleh mekanik yang benar-benar handal di dalam bidangnya.

Maka dari itu, untuk Anda yang menggunakan jasa layanan dari Bengkel Dokter Mobil tidak perlu merasa khawatir atau cemas lagi dengan kualitasnya. Lebih menariknya lagi adalah di dalam Bengkel Dokter Mobil juga mempunyai fitur masa garansi.

Sehingga, untuk semua proses pengerjaan yang berhubungan dengan perbaikan mobil bisa langsung diberikan masa garansi. Apabila terjadi kerusakan dan masih berada di masa garansi, Anda bisa langsung saja berkunjung ke Bengkel Dokter Mobil.

Jangan sampai kondisi AC yang tidak dingin ini dibiarkan secara berlarut-larut lama. Ketika masalah tersebut sudah terjadi bisa langsung saja melakukan perbaikan di Bengkel Dokter Mobil.

Nah, itulah dia penjelasan secara lengkap mengenai penyebab AC mobil kurang dingin. Diharapkan dengan adanya informasi tersebut bisa menambah informasi bagi para pemilik kendaraan roda empat atau mobil. Anda bisa menghubungi admin Rustpro untuk mendapatkan kaca film yang terbaik dan yang pasti  paling murah. Langsung saja menghubungi admin Rustpro di (klik disini).