Merawat karet pintu mobil adalah hal yang sangat penting dilakukan untuk menjaga keawetan dan kinerja optimal mobil.
Karet pintu mobil berfungsi sebagai penutup celah antara pintu dan bodi mobil untuk melindungi dari debu, air, dan kebisingan luar.
Di bawah ini, tim rustpro.id telah menyiapkan beberapa informasi tentang cara merawat karet pintu mobil supaya tidak mudah rusak.
Cara Merawat Karet Pintu Mobil
Inilah 3 (tiga) cara yang bisa kamu lakukan untuk merawat karet pintu mobil:
1. Pilih Tempat Parkir yang Aman dan Teduh
Cara pertama untuk merawat karet pintu mobil adalah dengan memilih tempat parkir yang aman dan teduh.
Paparan sinar matahari secara langsung dalam jangka waktu yang lama dapat menyebabkan karet pintu menjadi kering, retak, dan kehilangan elastisitasnya.
Jika terpaksa parkir di bawah matahari, gunakan cover mobil untuk melindungi seluruh bagian mobil.
2. Hindari Kontak Langsung dengan Karet
Cara merawat karet mobil berikutnya adalah menghindari kontak langsung dengan karet pintu mobil.
Beberapa kebiasaan seperti menarik pintu dengan memegang bagian karet atau menggunakan bahan kimia keras saat mencuci mobil sangat dapat merusak karet.
Selain itu, hindari juga menyandarkan barang-barang pada karet pintu karena hal tersebut dapat menyebabkan kerusakan.
Pastikan selalu membuka dan menutup pintu secara hati-hati agar tidak memberikan tekanan berlebih pada karet pintu.
Menghindari kontak langsung dengan karet pintu mobil merupakan langkah penting dalam cara merawat karet pintu mobil.
3. Bersihkan Kotoran yang Menempel
Cara berikutnya untuk merawat karet pintu mobil yakni dengan membersihkan kotoran yang menempel.
Kotoran, debu, dan partikel kecil lainnya dapat menumpuk di sela-sela karet pintu. Jika dibiarkan, ini bisa menyebabkan karet menjadi aus dan tidak lagi berfungsi dengan baik.
Jadi, ketika mencuci mobil, jangan lupa untuk membersihkan karet-karet mobil supaya tidak ada kotoran dan debu yang menempel pada bagian ini.
Baca Juga: Apa Itu Yellow Box Junction, Kotak Kuning di Lampu Merah
Ingin Mobil Bersih Maksimal? Detailing di Rustpro Aja!
Kalau mau mobil kamu bersih maksimal tanpa ada noda yang tersisa, detailing di Rustpro aja!
Mulai dari Rp 400 ribuan, kamu sudah bisa membuat tampilan mobil menjadi glowing bebas debu.
Jangan tunggu sampai debu menumpuk! Segera bersihkan dan bikin kinclong bersama Rustpro!
Konsultasi dan reservasi sekarang melalui WhatsApp di nomor 0812-1130-9522!
Untuk kamu yang berada di wilayah sekitar Jakarta, Cirebon, dan Surabaya, kamu bisa mendatangi cabang Rustpro yang alamat lengkapnya ada di bawah ini.
RustPro Pengangsaan Dua
Alamat: Jl. Pegangsaan Dua No.68, RT.3/RW.19, Pegangsaan Dua, Kec. Kelapa Gading, Jakarta Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14250.
No. CS: Klik di sini
RustPro Bintaro
Alamat: Jln Raya Pondok Betung no 18 RT 06 RW 02 Bintaro Sektor 3. Kel. Pd. Karya, Bintaro, Kec. Pd. Aren, Kota Tangerang Selatan, Banten 15225.
No. CS: Klik di sini
RustPro Cirebon
Alamat: Jl. Kesambi.74A, Drajat, Kec. Kesambi Kota Cirebon Jawa Barat, Lantai 2, Kota Cirebon, Jawa Barat 45133.
No. CS: Klik di sini
RustPro Surabaya
Alamat: Jl. Raya Wiyung No.17, Babatan, Kec. Wiyung, Surabaya, Jawa Timur 60228.
No. CS: Klik di sini
Demikianlah informasi mengenai cara merawat karet pintu mobil.
Jangan tunggu sampai debu menumpuk! Segera bawa ke Rustpro sekarang!