❗❗ RUSTPRO Kini Hadir 24 Jam | Senin - Minggu 🔴 Kami Telah Hadir Di Wiyung Surabaya

Ini Dia 6 Tips Mengemudi Mobil Matic agar Irit Bahan Bakar

6 tips mengemudi mobil matic agar irit bahan bakar

Mobil matic dikenal memang cenderung lebih boros daripada mobil manual.

Namun, dengan pengetahuan yang benar dan beberapa praktik yang tepat, Anda dapat mengemudi mobil matic dengan hemat bahan bakar.

Melalui artikel ini, rustpro.id akan berbagai tips mengemudi mobil matic agar irit bahan bakar yang dapat Anda ikuti untuk mengoptimalkan efisiensi bahan bakar mobil matic.

Tips Mengemudi Mobil Matic agar Irit Bahan Bakar

Ini dia sejumlah tips yang dapat Anda tiru untuk mengemudi mobil matic supaya hemat bahan bakar:

1. Hindari Muatan Berlebih

Satu hal yang perlu diingat ketika berbicara tentang efisiensi bahan bakar adalah berat kendaraan.

Semakin berat mobil Anda, semakin banyak bahan bakar yang dibutuhkan untuk menggerakkannya.

Oleh karena itu, kami memberikan tips mengemudi mobil matic agar irit bahan bakar untuk menghindari muatan berlebihan di dalam mobil Anda.

Hapus barang-barang yang tidak perlu dari bagasi dan dalam mobil Anda. Selain mengurangi beban, hal ini juga akan meningkatkan kenyamanan berkendara Anda.

2. Posisi Persneling Netral Saat Berhenti Sejenak

Mungkin salah satu kebiasaan yang perlu diubah adalah kebiasaan meninggalkan transmisi dalam posisi “Drive” saat berhenti sejenak, misalnya saat berhenti di lampu merah atau dalam lalu lintas yang padat.

Ketika Anda membiarkan mobil matic tetap dalam posisi “Drive”, mesin tetap bekerja untuk menjaga kendaraan tetap bergerak, dan ini mengonsumsi bahan bakar.

Maka dari itu, cara mengemudi mobil matic agar hemat BBM adalah pindahkan transmisi ke posisi “Neutral” atau “N” dan lepaskan kaki dari pedal gas saat mobil berhenti sejenak.

Ini tentunya akan membantu mengurangi beban pada mesin dan menghemat bahan bakar.

3. Gunakan AC Seperlunya

Cara menghemat BBM saat mengengarai mobil matic juga dapat dilakukan dengan menggunakan AC seperlunya.

Penggunaan AC adalah salah satu faktor utama yang dapat mempengaruhi konsumsi bahan bakar pada mobil.

Saat cuaca panas, rasanya nyaman untuk menghidupkan AC secara penuh, tetapi hal ini juga dapat mengurangi efisiensi bahan bakar secara signifikan.

Cobalah untuk menggunakan AC dengan bijak. Anda dapat mempertimbangkan untuk mengurangi suhu AC atau bahkan mematikannya saat cuaca tidak terlalu panas.

Selain itu, pastikan jendela dalam keadaan tertutup saat menggunakan AC agar tidak ada udara panas yang masuk.

4. Jangan Agresif Saat Berkendara

Tips berikutnya untuk menghemat bahan bakar mobil matic adalah dengan tidak berkendara secara agresif.

Kebiasaan mengemudi agresif, seperti sering menginjak pedal gas dengan keras dan mendadak, dapat mengurangi efisiensi bahan bakar secara drastis.

Hindari akselerasi yang tiba-tiba dan pengereman mendadak. Cobalah untuk mengemudi dengan tenang dan menjaga kecepatan konstan saat mungkin.

Ini tidak hanya akan membantu Anda menghemat bahan bakar, tetapi juga membuat perjalanan lebih nyaman dan aman.

5. Konsisten Mengendalikan Pedal Gas

Salah satu kelebihan mobil matic adalah kemudahan dalam mengemudi. Namun, ini juga bisa berarti Anda lebih rentan terhadap penggunaan pedal gas yang tidak konsisten.

Cobalah untuk mengendalikan pedal gas dengan lembut dan konsisten. Hindari menginjak gas terlalu dalam saat akselerasi, dan cobalah untuk menjaga kecepatan konstan saat mengemudi di jalan tol atau jalan raya.

Penggunaan yang lebih lembut pada pedal gas dapat menghemat bahan bakar.

6. Perhatikan Putaran Mesin supaya Tetap Stabil

Tips mengemudi mobil matic agar irit bahan bakar yang terakhir adalah perhatikan putaran mesin atau RPM supaya tetap stabil.

Setiap mobil matic memiliki rentang putaran mesin yang optimal untuk efisiensi bahan bakar.

Cobalah untuk menjaga putaran mesin tetap dalam rentang ini saat mengemudi. Ketika Anda menginjak pedal gas terlalu dalam, mesin akan bekerja keras dan mengonsumsi lebih banyak bahan bakar.

Sebaliknya, jika putaran mesin terlalu rendah, Anda mungkin perlu menekan gas lebih dalam untuk menjaga kecepatan, yang juga akan menghabiskan lebih banyak bahan bakar.

Belajar merasakan kendaraan Anda dan memahami bagaimana menjaga putaran mesin dalam rentang yang optimal dapat sangat membantu dalam menghemat bahan bakar.

Baca Juga: Inilah 5 Mobil Matic Paling Irit BBM

Jangan Biarkan Mobil Matic Anda Rusak Gara-Gara Karat! Rawat bersama RustPro, Ada Jaminan Garansi 8 Tahun!

Perlindungan anti karat adalah salah satu bentuk perawatan yang kerap diabaikan oleh para pemilik mobil.

Padahal, menerapkan anti karat pada mobil dapat membawa keuntungan, diantaranya dapat meningkatkan harga jual mobil, menghindari mobil dari keropos, hingga memperpanjang masa pakai mobil.

Untuk itu, RustPro menawarkan layanan anti karat mobil dengan bonus jaminan garansi selama 8 tahun untuk membantu Anda dalam melindungi mobil dari ancaman korosi.

Kami menggunak cat pelindung anti karat berbahan dasar rubber atau karet yang telah terbukti sangat impresif dalam mencegah mobil terpapar zat kimia bersifat korosif.

Supaya mobil tetap terlindungi secara optimal, RustPro menyediakan layanan penyemprotan kembali cat pelindung anti karat setiap tahunnya, tentunya dengan biaya yang GRATIS!

So, buruan deh lindungi mobil Anda dari karat sekarang sebelum terjadi kerusakan parah!

Yuk, tentukan jadwal kedatangan Anda di RustPro sekarang dengan melakukan reservasi melalui Customer Service kami di nomor WhatsApp 0813-1150-2678!

Jangan lewatkan kesempatan mendapatkan PROMO DISKON 40% untuk setiap layanan perawatan mobil hanya di RustPro!

Untuk informasi lebih mendalam mengenai RustPro dan harga cat anti karat, Anda dapat mengunjungi akun Instagram kami di @rustpro_indonesia.

RustPro memiliki cabang yang tersebar di kota-kota besar di Indonesia.

Untuk Anda yang tinggal di wilayah sekitar Jakarta, Cirebon, dan Makassar, Anda dapat mengunjungi cabang RustPro di bawah ini.

RustPro Pengangsaan Dua

Lokasi: Jl. Pegangsaan Dua No.5, RT.7/RW.3, Pegangsaan Dua, Kec. Klp. Gading, Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14250.

RustPro Lebak Bulus

Lokasi: Jl. Raya Cirendeu, RT.2/RW.3, Cireundeu, Kec. Ciputat, Kota Tangerang Selatan, Banten 15419.

RustPro Cirebon

Lokasi: Jl. Kesambi No.74A, Kesambi, Kec. Kesambi, Kota Cirebon, Jawa Barat 45133

RustPro Makassar

Lokasi: Jl. Kumala No.72D, Bongaya, Kec. Tamalate, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90223.

Itulah dia sejumlah tips mengemudi mobil matic arat irit bahan bakart.

Dengan mengikuti tips-tips di atas, Anda dapat mengoptimalkan penggunaan bahan bakar mobil matic Anda dan mengurangi biaya operasional Anda.

Selain itu, tindakan ini juga membantu menjaga lingkungan dengan mengurangi emisi gas buang.

RUSTPRO

It's My Responsibility