❗❗ RUSTPRO Kini Hadir 24 Jam | Senin - Minggu 🔴 Kami Telah Hadir Di Wiyung Surabaya

5 Tips Merawat Lampu Mobil supaya Ga Cepat Rusak

tips merawat lampu mobil

Lampu mobil adalah komponen penting yang sangat berperan penting untuk keselamatan berkendara, terutama di malam hari atau saat kondisi cuaca hujan badai.

Sayangnya, banyak pengemudi yang kurang memperhatikan perawatan lampu mobil sehingga performa lampu menurun seiring berjalannya waktu.

Pada kesempatan kali ini, rustpro.id akan berbagi tips merawat lampu  mobil agar awet dan dapat menerangi jalan dengan optimal.

Tips Merawat Lampu Mobil

Berikut adalah 5 (lima) tips yang bisa kamu lakukan untuk merawat lampu mobil:

1. Parkir Mobil di Tempat Teduh

Tips merawat lampu mobil yang paling utama adalah dengan memarkir mobil di tempat teduh.

Paparan sinar matahari langsung secara terus-menerus dapat merusak lapisan luar lampu mobil, terutama jika lampu tersebut terbuat dari bahan plastik.

Radiasi dari sinar UV dapat menyebabkan kaca lampu menjadi kusam dan menguning. Jika dibiarkan, ini tentu akan memengaruhi intensitas cahaya yang dihasilkan.

Dengan memarkir mobil di tempat teduh, kamu dapat mengurangi paparan sinar matahari yang berlebihan.

Selain itu, melindungi seluruh bagian mobil dari suhu panas juga membantu memperpanjang usia pemakaian, tak terkecuali lampu mobil.

Jika kamu tidak bisa menemukan tempat parkir yang teduh, kamu bisa menggunakan penutup mobil untuk memberikan perlindungan tambahan.

2. Gunakan Lampu dengan Daya yang Sesuai

Pilihlah lampu dengan daya yang sesuai dengan spesifikasi mobilmu. Tips merawat lampu mobil yang satu ini tidak boleh diabaikan kalau kamu tidak ingin lampu mobil cepat rusak.

Setiap mobil memiliki spesifikasi daya listrik yang berbeda-beda untuk setiap komponenya, termasuk lampu.

Jika kamu menggunakan lampu dengan daya yang terlalu besar, ini bisa menyebabkan kerusakan pada sistem kelistrikan mobil, bahkan dapat memicu terjadinya kebakaran akibat korsleting.

Untuk mengetahui daya maksimal dari mobil kamu, kamu bisa memeriksa buku manual dari mobil tersebut. Biasanya, di sana tertera spesifikasi daya dari lampu mobil yang direkomendasikan oleh pabrik.

Selain dapat menyebabkan korslet, menggunakan lampu yang terlalu terang juga bisa mengganggu pengendara lain di jalan yang dapat membahayakan keselamatan kamu dan mereka.

3. Gunakan Bohlam yang Tepat

Selain memilih daya yang sesuai, penting juga untuk menggunakan bohlam yang tepat sebagai bagian dari tips merawat lampu mobil.

Setiap jenis lampu memiliki karakteristik yang berbeda-beda. Ada lampu halogen, LED, dan xenon yang memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing.

Lampu Halogen adalah jenis bohlam yang paling umum digunakan pada mobil. Meskipun harganya lebih terjangkau, lampu halogen memiliki usia pakai yang cenderung lebih pendek dibandingkan dengan LED atau xenon.

Sementara itu, lampu LED lebih tahan lama dan hemat energi. Namun, harganya relatif lebih mahal dan tidak semua mobil bisa langsung mengganti bohlam halogen dengan LED tanpa penyesuaian sistem.

Sedangkan lampu xenon, jenis bohlam yang satu ini mampu memberikan cahaya yang sangat terang, sama seperti cahaya alami.

Namun, lampu ini juga memiliki kelemahan, yaitu ia membutuhkan waktu untuk panas sebelum memberikan kecerahan cahaya yang maksimal.

Memilih bohlam yang tepat akan membantu kamu menjaga performa lampu mobil tetap optimal. Oleh karena itu, pastikan untuk mengganti bohlam jika sudah menunjukkan tanda-tanda melemah, seperti cahaya yang redup atau tidak merata.

4. Bersihkan Lampu secara Rutin

Tips berikutnya yang tidak kalah penting dalam merawat lampu mobil adalah membersihkan lampu mobil secara rutin.

Debu, kotoran, dan air hujan yang menempel pada permukaan lampu dapat mengurangi daya pancar cahaya.

Seiring berjalannya waktu, penumpukan kotoran ini dapat membuat lampu menjadi kusam dan buram.

Kamu bisa membersihkan lampu mobil dengan menggunakan air sabun hangat dan kain lembut. Hindari menggunakan bahan pembersih yang terlalu keras atau abrasif karena hal itu dapat menggores permukaan lampu.

Setelah lampu dibersihkan, pastikan untuk mengeringkannya dengan baik agar tidak ada air yang tersisa, yang dapat meninggalkan noda atau jamur di kemudian hari.

Untuk hasil yang maksimal, kamu bisa menggunakan produk pembersih khusus untuk lampu mobil yang biasanya lebih efektif dalam menghilangkan noda dan menjaga kejernihan kaca lampu.

Membersihkan lampu mobil secara rutin tidak hanya membuat lampu tetap terang, tetapi juga memperpanjang usia bohlam.

5. Gunakan Cairan Anti UV atau Wax untuk Melindungi Kaca Lampu Mobil

Tips merawat lampu mobil yang terakhir adalah melindungi kaca lampu dengan cairan anti-UV atau wax.

Seperti halnya cat mobil, kaca lampu juga bisa rusak oleh sinar matahari. Sinar UV dari matahari dapat menyebabkan kaca lampu menguning dan mengurangi kejernihannya, sehingga cahaya yang dipancarkan menjadi kurang optimal.

Dengan menggunakan cairan anti-UV, kamu dapat memberikan perlindungan ekstra terhadap sinar matahari.

Cairan ini membentuk lapisan pelindung pada permukaan kaca lampu yang akan mengurangi efek buruk dari sinar UV.

Selain itu, kamu juga bisa menggunakan wax khusus lampu yang berfungsi untuk melindungi permukaan lampu dari goresan dan kotoran.

Pengaplikasian cairan anti-UV atau wax ini sebaiknya dilakukan secara berkala, setidaknya setiap dua bulan sekali, atau setelah mobil terpapar sinar matahari langsung dalam jangka waktu lama.

Hal ini akan membantu menjaga kejernihan kaca lampu sehingga cahaya tetap terang dan lampu tahan lebih lama.

Baca Juga: Kenali Apa Itu Doorsmeer Mobil dan Tips Pemilihan Layanannya

Ingin Mobil Kinclong untuk Jangka Waktu yang Lama? Coating di Rustpro! Garansi 3 Tahun

Kalau kamu ingin mobil tetap kinclong dan terlindungi dari goresan, debu, serta efek buruk cuaca dalam jangka waktu lama, coating di Rustpro adalah solusinya.

Rustpro menggunakan coating Graphene 10H+, sebuah teknologi terbaru yang memiliki ketahanan luar biasa dalam melindungi cat mobil dari kekusaman dan goresan halus.

Kualitas dan ketahanan dari jenis coating ini dijamin dengan garansi 3 tahun. Jadi, kamu bisa merasa tenang karena mobilmu terlindungi dengan optimal.

Tak perlu khawatir soal waktu pengerjaan! Di Rustpro, coating mobil tidak akan memakan waktu berhari-hari. Dengan tim profesional dan peralatan canggih, seluruh proses coating bisa selesai hanya dalam waktu 1×24 jam!

Mobilmu akan kembali kinclong dan siap meluncur dengan perlindungan maksimal dalam waktu singkat.

Yuk, reservasi sekarang melalui WhatsApp CS di nomor 0812-1130-9522!

Buat kamu yang berdomisili di wilayah Jakarta, Cirebon, dan Surabaya, silahkan kunjungi cabang Rustpro terdekat yang alamat lengkapnya ada di bawah ini.

RustPro Pengangsaan Dua

Alamat: Jl. Pegangsaan Dua No.68, RT.3/RW.19, Pegangsaan Dua, Kec. Kelapa Gading, Jakarta Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14250.

No. CS: Klik di sini

RustPro Bintaro

Alamat: Jln Raya Pondok Betung no 18 RT 06 RW 02 Bintaro Sektor 3. Kel. Pd. Karya, Bintaro, Kec. Pd. Aren, Kota Tangerang Selatan, Banten 15225.

No. CS: Klik di sini

RustPro Cirebon

Alamat: Jl. Kesambi.74A, Drajat, Kec. Kesambi Kota Cirebon Jawa Barat, Lantai 2, Kota Cirebon, Jawa Barat 45133.

No. CS: Klik di sini

RustPro Surabaya

Alamat: Jl. Raya Wiyung No.17, Babatan, Kec. Wiyung, Surabaya, Jawa Timur 60228.

No. CS: Klik di sini

Demikianlah informasi mengenai tips merawat lampu mobil yang bisa kamu terapkan.

Jangan tunggu sampai mobil kamu kusam, coating di Rustpro sekarang garansi 3 tahun!