❗❗ RUSTPRO Kini Hadir 24 Jam | Senin - Minggu 🔴 Kami Telah Hadir Di Wiyung Surabaya

Tips Memilih Cairan Anti Karat pada Mobil Yang Paling Baik

Cairan Anti Karat pada Mobil

Pernahkah terpikirkan bagi Anda untuk memasang cairan anti karat pada mobil Anda? Jika iya, berarti Anda sedang berusaha untuk menjaga mobil Anda agar tetap awet kapanpun dan dimanapun.

Jika belum terpikirkan, maka Anda harus segera mempertimbangkan untuk melapisi bodi mobil Anda dengan cairan anti karat pada mobil Anda, jika ternyata sebagian besar komponen mobil Anda terbuat dari bahan logam/besi. Karena jika bodi dan komponen mobil Anda sudah mengalami korosi, maka hal itu akan lebih sulit untuk diperbaiki dibandingkan mencegah terjadinya korosi dengan cairan anti karat pada mobil Anda.

Cairan Anti Karat pada Mobil

Cairan Anti Karat pada Mobil

Lalu, bagaimana sih pentingnya cairan anti karat pada mobil itu? Berikut ini informasi selengkapnya yang dapat Anda simak.

Karat, Masalah Serius pada Mobil Anda

Sebelum membahas cairan anti karat pada mobil, Anda harus mengetahui masalah karat ini terlebih dahulu. Secara umum, masalah karat sering terjadi pada mobil berbahan logam/besi. Jika misalnya mobil Anda sudah mengalami perkaratan, maka mobil akan mudah rusak dan takkan enak untuk dipakai lagi. Lalu, jika karat menyerang berbagai komponen yang penting, bisa jadi Anda harus mengeluarkan banyak uang untuk memperbaikinya. Tentu saja mencegah lebih baik daripada “mengobati” mesinnya bukan?

Secara umum, ada banyak faktor yang dapat menyebabkan kendaraan mengalami perkaratan, misalnya karena banjir, genangan air, atau hujan yang terus-menerus. Sehingga jika misalnya mobil terkena air, sebaiknya segera dibersihkan, karena air memiliki kontribusi penuh terhadap perkaratan mobil Anda.

Cara Mencegah Karat pada Mobil

Temukan Bagian yang Rentan Berkarat sebelum Menyebar

Karat itu diibaratkan penyakit menular, karena dari satu titik saja, karat akan mampu menyebar secara cepat dan mudah. Sehingga jika tidak ditangani segera, maka karat akan merambat pada keseluruhan mobil dan mengakibatkan mobil Anda tidak layak lagi untuk digunakan.

Biasanya, bagian yang rentan akan perkaratan adalah roda, di mana setelah menempuh jarak 10.000 km, sangat disarankan bagi Anda untuk mengecek karat melalui perotasian roda mobil Anda. Selain itu, bagian lain yang rentan akan perkaratan dan harus diberikan cairan anti karat pada mobil Anda adalah pada bodi mobil, terlebih lagi pada sambungan dua logam. Cara mencegahnya yaitu dengan mengecek area pintu dan bagasi secara rutin, sehingga jika terdapat karat, maka Anda dapat segera menemukan dan menghilangkan karat tersebut.

Lakukan Pencucian secara Rutin untuk Mencegah Karat

Lakukan pencucian mobil secara rutin untuk mengatasi karat yang mungkin akan timbul di mobil Anda. Namun, cucilah mobil di waktu yang tepat, misalnya pagi atau siang hari, jangan di malam hari karena bagian dalam yang basah akan sulit untuk mengering sehingga menimbulkan karat. Selain itu, Anda juga harus segera mencuci mobil setelah terkena air hujan.

Gunakan Pelapis Khusus Cairan Anti Karat pada Mobil Anda

Untuk melindungi mobil dari perkaratan, Anda dapat menggunakan pelapis khusus dengan cairan anti karat pada mobil. Hal ini sangat dianjurkan, meskipun sebenarnya berbagai pabrik sudah memberikan antikaratnya tersendiri pada mobil-mobil keluaran terbaru akhir-akhir ini. Pelapis itu berfungsi untuk meningkatkan perlindungan pada mobil Anda serta peredaman hingga 10-15%. Selain itu, dijamin pelapis tersebut tidak akan merusak cat mobil sehingga aman untuk digunakan.

Hindari Antrian,
Ayo Reservasi Online!

Loading...

Cara Memilih Cairan Anti Karat pada Mobil

Nah, berkaitan dengan salah satu pencegahan perkaratan pada mobil Anda, saat ini banyak sekali beredar cairan anti karat pada mobil di pasaran. Harganya pun bervariasi dari murah hingga mahal, serta terdapat kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Namun, Anda harus belajar untuk lebih selektif dalam memilih cairan anti karat pada mobil, terutama untuk mobil kesayangan Anda.

Nah, bagaimana caranya memilih cairan anti karat yang tepat untuk mobil Anda?

  • Jika Anda ingin membeli dan memasang sendiri cairan anti karat di bagian-bagian tertentu dalam mobil Anda, apalagi lewat marketplace seperti Shopee, Tokopedia, dan sebagainya, pastikan untuk selalu melihat review yang ditulis oleh berbagai pembeli sebelumnya, atau juga bisa melihat review di berbagai blog seputar otomotif. Cari tahu, apakah cairan itu mudah diaplikasikan, tahan lama, bergaransi, dan tidak menimbulkan efek samping pada bodi mobil Anda. Jika tidak ditemukan review secara lengkap, jagnan ragu untuk bertanya kepada pihak yang terkait sebelum pada akhirnya mengalami penyesalan karena salah beli produk antikarat.
  • Mintalah rekomendasi kepada teman-teman atau orang-orang di komunitas klub otomotif untuk mengetahui cairan anti karat manakah yang sesuai dengan mobil Anda. Biasanya, ada orang-orang baik yang akan memberikan pilihan rekomendasi cairan anti karat pada mobil, atau manakah produk yang kurang direkomendasikan. Tidak hanya itu saja, Anda juga akan mendapatkan berbagai ilmu tambahan baru ketika memutuskan untuk bergabung ke komunitas, misalnya seputar perawatan mobil.
  • Setelah Anda mengetahui dan memutuskan anti karat seperti apa yang hendak Anda beli, bandingkan harga tersebut antara satu toko dengan toko yang lain di marketplace. Pastikan Anda memilih produk yang asli, terlepas Anda membelinya di toko terdekat ataupun secara online, sehingga kualitasnya memang terjamin untuk Anda.
  • Aplikasikan cairan anti karat pada mobil Anda secara menyeluruh. Sebagus apapun produk yang Anda beli, namun jika tidak diaplikasikan secara benar dan baik, maka karat itu akan tetap muncul, bisa jadi dikarenakan perlindungan yang tidak sempurna pada suatu bagian pada mobil Anda. Jadi, sangat disarankan untuk melakukan pengaplikasian cairan itu secara teliti, atau bisa meminta tolong pada teknisi profesional yang sudah berpengalaman.

Dibaca Juga: Sudahkah Mengetahui Persiapan Liburan Panjang untuk Mobil Anda?

Butuh Perawatan Anti Karat Mobil? Solusinya Rustpro!

Jika misalnya Anda masih merasa kebingungan dalam menentukan produk anti karat terbaik, aman, berkualitas, dan tentu saja bergaransi, maka cobalah RustPro! RustPro, atau yang bisa disebut juga Rust and Protection, adalah solusi yang paling sederhana untuk Anda yang masih bingung mencari produk cairan anti karat yang sesuai untuk mobil Anda.

Anda harus tahu, RustPro ini melakukan aplikasi dari cairan anti karat pada mobil Anda berbahan karet atau rubber. Hal itu menjadi dasar bahwa salah satu keunggulan dari RustPro ini adalah garansinya yang dijamin hingga lebih dari 8 tahun, sehingga dijamin cairan anti karat itu akan bertahan lama di mobil Anda. Selain itu, bahan karet ini mampu menahan kebisinan di dalam kabin mobil Anda hingga 20 desibel. Jadi, sudah bisa dibayangkan bukan betapa nyamannya Anda jika nantinya mobil Anda sudah terlindungi dari cairan anti karat selama bertahun-tahun lamanya?

Tidak hanya itu juga, terdapat berbagai teknisi khusus dan berpengalaman untuk melakukan pemasangan anti karat mobil, sehingga mobil yang mereka tangani akan terlapisi anti karat dengan baik tanpa merusak satupun komponen mobil Anda.

Selain itu, waktu pemasangan anti karat pun juga tidaklah lama, dan hal itu cocok bagi Anda yang notabene-nya “sibuk” atau “tidak punya banyak waktu”. Lama pemasangannya pun relatif singkat, cukup 3-4 jam saja, berbeda dengan produk lain yang mungkin membutuhkan waktu selama berjam-jam sampai harus ditahan di bengkel lain.

Maka, tunggu apa lagi? Selagi masih sempat, buruan kunjungi Rustpro kemudian manfaatkan perlindungan anti karat mobil terbaik dengan RustPro. RustPro, Karat Hilang, Anda Senang, Bye-bye Korosi!

RUSTPRO

It's My Responsibility