❗❗ RUSTPRO Kini Hadir 24 Jam | Senin - Minggu 🔴 Kami Telah Hadir Di Wiyung Surabaya

Apa Keuntungan Mobil Di Coating?

Apa Keuntungan Mobil Di Coating

Mobil di coating adalah sebuah istilah yang sudah tidak begitu asing bagi dunia otomotif. Istilah yang satu ini, sudah sangat sering didengar di dalam dunia otomotif. Terlebih lagi dengan adanya sebuah Nano Coating mobil yang sempat viral di Indonesia. Metode coating mobil tersebut memang sempat populer di kalangan pecinta otomotif.

Lalu sebenarnya apa pengertian dari mobil di coating? Apakah melakukan coating mobil memiliki manfaat? Untuk lebih jelasnya, akan dipaparkan selengkapnya tentang coating mobil tersebut. Mulai dari pengertian sampai manfaatnya.

Pengertian dari Coating Mobil

Mobil di coating adalah salah satu metode yang mana mobil akan diberikan sebuah cat pelapis. Pada dasarnya melakukan coating adalah sebuah proses untuk penambahan sebuah lapisan khusus pada setiap permukaan cat mobil. Coating ini akan membuat tampilan dari bodi mobil terlihat seperti masih baru, juga tidak nampak kusam. Dengan coating, pastinya akan membuat mobil menjadi lebih elok saat dipandang.

Coating ini juga menjadi sebuah solusi alternatif yang bisa membuat sebuah tampilan warna cat pada mobil menjadi tampak lebih bening dan juga selalu terlihat cerah. Secara umum, proses coating ini dilakukan dengan memakai bahan Si02 atau silikon dioksida. Si02 ini yang menjadi bahan baku utama untuk membuat sebuah keramik atau kaca. Dengan teknik coating ini, maka Anda akan bisa memiliki mobil lama dengan tampilan yang lebih baru dan juga segar.

Lalu, apa saja keuntungan dari melakukan coating mobil? Berikut adalah beberapa manfaat mobil di coating.

  1. Mobil Di Coating Untuk Cegah Warna Pudar

Manfaat pertama yang akan Anda dapatkan saat melakukan coating mobil adalah untuk mencegah pudarnya warna dari cat mobil. Lapisan coating pada mobil pastinya akan melindungi permukaan cat dan warna cat mobilnya dari paparan sinar UV. Sinar ini yang biasanya akan ikut terbawa ke dalam pancaran sinar matahari. Pada dasarnya, sinar UV inilah yang memiliki dampak atau efek yang kurang bagus terhadap warna cat dan juga permukaan cat mobil.

Warna dari cat mobil yang terlalu sering terkena pancaran sinar UV akan lebih cepat kusam dan juga memudar. Dengan adanya anti UV pada coating ini, maka cat mobil akan bisa lebih terlindungi. Jika Anda ingin melakukan coating pada, DOMO Coating bisa menjadi rujukan utama yang bisa Anda coba.

  1. Membuat Mobil Lebih Kuat Terhadap Goresan

Keuntungan mobil di coating selanjutnya adalah bisa membuat permukaan cat mobil menjadi lebih kuat terhadap berbagai macam goresan. Pastikan juga untuk menggunakan bahan coating yang berkualitas. Hal ini bertujuan agar hasil coatingnya bisa lebih tahan lama dan juga bisa menjaga bodi mobil dari goresan. Semakin tebal lapisan dari coating yang digunakan pada bodi mobil, maka akan membuat daya tahan cat akan semakin kuat. Jika mobil Anda sudah dicoating dengan baik, maka Anda tidak perlu khawatir dengan berbagai macam goresan yang bisa saja muncul pada bodi mobil.

Coating mobil memang tidak bisa dilakukan dengan cara yang sembarangan. Hal ini karena akan ada tingkatan coating mobil yang perlu Anda pahami. Jasa untuk coating mobil yang profesional biasanya akan memiliki teknik khusus untuk melakukan coating yang benar dan juga aman. Tempat untuk melakukan coating yang aman tersebut bisa didapatkan di DOMO Coating yang bisa Anda temukan di cabang-cabang Dokter Mobil di seluruh Indonesia.

Baca Juga: 6 Cara Mudah Hilangkan Baret di Mobil

  1. Mobil Di Coating Akan Lebih Kuat Terhadap Jamur dan Air

Keuntungan Coating pada mobil yang selanjutnya adalah akan melindungi mobil dari jamur dan air. Apabila mobil ering terkena air hujan dan permukaan bodi mobil sering lembap. Maka hal ini akan bisa menyebabkan munculnya jamur. Kondisi ini pastinya harus bisa segera diatasi, agar jamur tidak cepat merambat dan kemudian merusak bagian permukaan mobil yang lainnya.

Coating pada mobil ini biasanya akan membuat bodi mobil menjadi lebih tahan terhadap bercak air dan juga berbagai macam serangan jamur. Hal ini juga berkaitan dengan efek daun talas pada permukaan mobil. Sehingga air dan juga berbagai macam kotoran tidak akan mudah menempel. Air juga akan mudah tergelincir dan menjauh pada saat mendekati permukaan cat mobil.

Pentingnya Pemilihan Bengkel Coating Mobil

Pemilihan bengkel untuk proses aplikasi mobil di coating perlu selektif. Karena jika salah penanganan, tampilan mobil kesayangan Anda akan jadi taruhannya. Maka dari itu, pastikan memilih bengkel coating yang kualitas dan kredibilitasnya sudah sangat terjamin, seperti di DOMO Coating & Detailing dari RUSTPRO.

Layanan DOMO Coating & Detailing kualitasnya begitu diperhatikan dengan detail dan hati-hati. Karena formulasi hingga SOP-nya memang dikembangkan langsung dari Jerman dengan menggunakan peralatan berteknologi canggih dan ditangani oleh teknisi yang ahli, sehingga kualitasnya memang sudah sangat teruji dan sudah banyak dipercaya oleh berbagai jenis mobil untuk dirawat tampilannya agar selalu sempurna.

Untuk nikmati layanan DOMO Coating & Detailing dalam rawat tampilan mobil kesayangan Anda, segera reservasi layanannya sekarang (klik di sini) atau hubungi via WhatsApp untuk dapatkan informasi lengkap seputar layanan yang ada hingga diskon menarik yang ditawarkan. Anda juga bisa langsung mengunjungi cabang-cabang Dokter Mobil terdekat untuk rasakan langsung DOMO Coating & Detailing. 

RUSTPRO

It's My Responsibility