❗❗ RUSTPRO Kini Hadir 24 Jam | Senin - Minggu 🔴 Kami Telah Hadir Di Wiyung Surabaya

Pentingkah Nano Coating pada Mobil?

Pentingkah Nano Coating pada Mobil

Nano Coating adalah salah satu jenis proses coating mobil. Coating sendiri adalah sebuah proses penambahan lapisan khusus pada permukaan cat mobil. Hal ini dilakukan agar warna dari cat mobil bisa terlihat lebih mengkilap. Coating memang memiliki dua jenis, yaitu Nano Coating dan juga Ceramic Coating.

Pentingnya Nano Coating pada Mobil

Coating pada mobil ini sendiri biasanya dilakukan agar mobil mengkilap dan melindungi bodi mobil. Tetapi, ada juga beberapa orang yang lupa untuk melakukan perawatan terhadap cat mobil ini. Sehingga, hal ini membuat mobil menjadi lebih cepat kusam dan kotor. Lalu, apakah sebenarnya melakukan nano coating pada mobil itu hal penting? Sebagai jawabannya, berikut ini adalah keuntungan-keuntungan yang akan didapatkan saat memasang Nano Coating pada mobil.

  1. Nano Coating Akan Membuat Mobil Terlindung dari Sinar UV

Seperti yang diketahui bahwa sinar UV dari matahari adalah hal yang berbahaya. Paparan sinar matahari yang mengandung UV ini tidak hanya berbahaya bagi kulit. Tetapi, sinar UV ini juga akan bisa menyebabkan cat mobil menjadi pudar. Paparan sinar matahari akan membuat cat mobil terkelupas dan terlihat lebih kusam. Oleh karena itu, penting untuk melapisi cat mobil dengan coating.

  1. Nano Coating Membuat Mobil Lebih Mengkilap

Pentingnya mobil memiliki lapisan coating adalah agar cat lebih mengkilap. Jika Anda ingin agar mobil bisa selalu terlihat mengkilap, maka Nano Coating mobil bisa menjadi solusi yang tepat. Apabila Anda membuat mobil terlihat mengkilap menggunakan wax atau sealant, maka daya dari tahan kilap mobil ini umumnya hanya sekitar 1 sampai 3 bulan saja. Sedangkan untuk kilap yang dihasilkan coating bisa sangat lama, bahkan hingga tahunan.

  1. Nano Coating Akan Melindungi Cat dari Goresan

Manfaat selanjutnya dari melakukan coating adalah untuk melindungi mobil dari goresan atau lecet pada bodinya. Goresan atau lecet pada mobil ini bisa terjadi di bagian mana saja dan disebabkan banyak hal. Contohnya karena usia mobil yang sudah tua, penggunaan dari spons yang kasar, mengelap bodi mobil dengan kain yang kotor, dan faktor lainnya.

Secara sekilas, goresan halus atau juga baret ini memang tidak akan terlalu terlihat. Tapi jika Anda mengamatinya dalam jarak yang dekat, maka goresan ini akan dapat membuat mobil terlihat tidak terawat.

Baca Juga: 6 Cara Mudah Hilangkan Baret di Mobil

  1. Nano Coating Membuat Bodi Mobil Memiliki ‘Efek Daun Talas’

Pada saat mendapat coating, maka cat mobil akan mendapatkan efek daun talas. Efek daun talas ini juga dikenal dengan istilah water repellent effect yang mana air tidak menyerap pada cat mobil. Dengan demikian, pada saat mobil terkena air hujan, maka air tersebut tidak akan menempel pada bodi mobil. Sebaliknya air ini akan langsung tergelincir saat menyentuh permukaan cat mobil. Hal tersebut pada akhirnya akan dapat meminimalisir munculnya bercak air pada permukaan cat.

  1. Nano Coating Mampu Meminimalisir Timbulnya Jamur

Selain dengan memberikan perlindungan pada paparan sinar matahari, goresan, dan juga air. Nano Coating pada mobil juga dapat meminimalisir timbulnya jamur pada permukaan cat mobil. Manfaat ini juga bisa didapatkan karena coating mobil akan memberikan seperti efek daun talas, sehingga air tidak akan mengendap pada permukaan cat. Seperti yang diketahui, jika permukaan cat yang memiliki bercak air lama kelamaan akan menimbulkan jamur. Sehingga dengan pemberian lapisan pelindung pada cat mobil, maka mobil Anda juga akan terlindungi dari tumbuhnya jamur.

Tempat Melakukan Coating Mobil Terpercaya

Jika Anda ingin melakukan coating mobil, sebaiknya lakukan pada tempat yang sudah profesional dan terpercaya. Hal ini karena melakukan coating tidak bisa dilakukan dengan cara yang sembarangan. Ada beberapa teknik khusus yang harus dilakukan untuk memberikan hasil coating yang terbaik pada bodi mobil.

Untuk itu, penting untuk melakukan coating di tempat profesional seperti di DOMO Coating & Detailing dari Dokter Mobil. Diformulasikan serta menggunakan SOP khusus dari Jerman, kualitas dari layanan DOMO Coating & Detailing memang sudah sangat teruji dengan telah dipercaya oleh berbagai jenis mobil.

Untuk nikmati layanan DOMO Coating & Detailing, segera reservasi layanannya sekarang (klik di sini) atau hubungi via WhatsApp untuk dapatkan informasi lengkap seputar layanan yang ada hingga diskon menarik yang ditawarkan. Anda juga bisa langsung mengunjungi cabang-cabang Dokter Mobil terdekat untuk rasakan langsung kehebatan performa DOMO Coating & Detailing.

RUSTPRO

It's My Responsibility