❗❗ RUSTPRO Kini Hadir 24 Jam | Senin - Minggu 🔴 Kami Telah Hadir Di Wiyung Surabaya

7 Tips Beli Mobil Seken Murah

mobil seken

Membeli mobil seken bisa menjadi alternatif ideal untuk bisa memiliki sebuah kendaraan impian dengan harga yang lebih terjangkau.

Namun, terdapat banyak faktor yang perlu dipertimbangkan agar kamu bisa mendapatkan mobil seken berkualitas supaya feelnya sama seperti membeli mobil baru.

Kali ini, rustpro.id akan membagikan informasi mengenai tips membeli mobil seken murah namun dengan kualitas yang sama dengan mobil baru.

Tips Beli Mobil Seken Murah

Berikut adalah 7 (tujuh) tips beli mobil seken dengan harga murah yang bisa kamu ikuti:

1. Pilih Jenis Mobil Sesuai Kebutuhan

Tips beli mobil seken yang pertama adalah pastikan kamu memilih jenis mobil yang sesuai dengan kebutuhan.

Pertimbangkan fungsi mobil tersebut akan digunakan untuk apa. Apakah kamu akan menggunakan mobil tersebut untuk keperluan keluarga besar, kegiatan sehari-hari, atau untuk perjalanan jarak jauh.

2. Tentukan Budget

Menentukan budget adalah langkah awal yang sangat penting dalam tips membeli mobil seken. Pastikan kamu sudah menetapkan anggaran yang terpisah dari kebutuhan sehari-hari.

Pastikan juga anggaran yang kamu siapkan sesuai kemampuan finansial kamu. Perlu diingat bahwa hal yang perlu dipertimbangkan saat membeli mobil bekas bukan hanya soal harga beli, tetapi juga biaya perawatan dan operasional ke depannya.

Biasanya, showroom mobil bekas ada yang menyertakan harga mobil dengan asuransi dan biaya balik nama pajak kendaraan.

Kamu bisa menanyakan ke sales showroom mobil yang kamu datangi terkait besaran biaya asuran dan biaya balik nama pajak kendaraan di luar harga mobil yang ingin kamu beli.

Hindari Antrian,
Ayo Reservasi Online!

Loading...

3. Gunakan Jasa Inspeksi Mobil

Penting untuk melakukan inspeksi secara menyeluruh pada mobil yang ingin kamu beli. Nah, untuk memudahkanya, kami memberikan tips membeli mobil seken untuk menggunakan jasa dari penyediajasa inspeksi mobil.

Mereka tentu memiliki pengetahuan mendalam mengenai bagian-bagian mobil, seperti mesin, transmisi, sistem kelistrikan, kondisi eksterior dan interior mobil.

Dengan menggunakan jasa mereka, kamu akan mendapatkan informasi tentang bagian mobil mana saja yang bisa dikatakan “minus”, sehingga kamu bisa melakukan penawaran terhadap harga yang ditawarkan sales showroom tersebut.

4. Jangan Tergoda dengan Harga Miring

Jangan sampai kamu tergoda dengan harga miring yang ditawarkan sales mobil. Hal ini bisa jadi terdapat bagian mobil yang sudah rusak atau bekas tabrakan, sehingga bentuknya tidak mulus lagi seperti dulu.

Itulah mengapa kami menyarankan kamu untuk meminta jasa inspeksi mobil untuk melakukan inspeksi mobil secara menyeluruh untuk mengecek kondisi kesehatan kendaraan sebelum kamu membelinya.

5. Lihat Riwayat Servis

Tips berikutnya saat membeli mobil bekas adalah kamu perlu memeriksa riwayat servis mobil yang ingin kamu beli. Hal ini penting untuk mengetahui bahwa mobil tersebut benar-benar dirawat oleh pemilik sebelumnya.

Kamu bisa meminta buku servis kepada si penjual. Dalam buku tersebut, biasanya terekam semua riwayat servis yang pernah dilakukan.

Selain itu, kamu juga bisa memerika kondisi oli mesin, oli transmisi, dan komponen mobil lainnya apakah dalam kondisi baik dan original, atau sudah diganti dengan spare part KW.

6. Pastikan Surat-Surat Lengkap

Tips beli mobil seken berikutnya adalah pastikan kamu memeriksa kelengkapan surat-surat kendaraan sebelum membelinya.

Jika tidak lengkap, sebaiknya kamu jangan melakukan transaksi. Selain karena susah untuk mengurusnya, bisa jdai mobil tersebut merupakan barang ilegal atau hasil dari tindak kejahatan.

Mintalah kelengkapan surat-surat kendaraan kepada penjual mulai dari BPKB, STNK, dan sebagainya.

7. Test Drive

Tips terakhir dari kami untuk kamu yang ingin beli mobil seken adalah lakukan test drive.

Tips ini penting untuk kamu lakukan agar kamu bisa merasakan langsung kondisi mobil dan memastikan kenyamanan serta performanya.

Test drive adalah langkah terakhir namun sangat krusial dalam tips beli mobil seken. Dengan melakukan test drive, Anda bisa merasakan langsung

Selama test drive, perhatikan apakah terdapat suara-suara aneh di sekitar kaki-kaki dan pastikan semua fitur di kabin mobil berfungsi dengan baik.

Selain itu, kamu juga perlu menguji sistem kelistrikan mobil, mulai dari lampu, AC, audio, hingga wiper. Pastikan semuanya berfungsi dengan baik.

Baca Juga: Tempat Poles Kaca Mobil Murah Berkualitas

Cegah Mobil Karatan bersama Rustpro Garansi 8 Tahun!

Jangan sampai mobil baru yang kamu beli karatan dalam waktu dekat! Cegah sekarang bersama Rustpro!

Kami menawarkan layanan anti karat mobil menggunakan cat anti karat premium yang kualitas dan ketahanannya kami jamin dengan garansi selama 8 tahun.

Selain itu, jika ternyata ditemukan karat pada mobil seken yang baru kamu beli, kami punya alat bernama Rust Buster yang bisa membersihkan karat hanya dalam waktu kurang dari 15 menit.

Langsung saja konsultasikan sekarang melalui WhatsApp Customer Service kami di nomor 0812-1130-9522!

Kalau kamu sibuk di waktu pagi dan siang haru, ga perlu khawatir! Kami buka sampai malam untuk membantu kamu melindungi mobil dari karatan.

Buat kamu yang berdomisili di wilayah Jakarta, Cirebon, dan Surabaya, kamu bisa mengunjungi cabang Rustpro yang alamat lengkapnya ada di bawah ini.

RustPro Pengangsaan Dua

Alamat: Jl. Pegangsaan Dua No.68, RT.3/RW.19, Pegangsaan Dua, Kec. Kelapa Gading, Jakarta Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14250.

No. CS: Klik di sini

RustPro Bintaro

Alamat: Ruko Graha Nusantara, Jl. RC. Veteran Raya No.8i, Bintaro, Kec. Pesanggrahan, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12330.

No. CS: Klik di sini

RustPro Cirebon

Alamat: Jl. Kesambi.74A, Drajat, Kec. Kesambi Kota Cirebon Jawa Barat, Lantai 2, Kota Cirebon, Jawa Barat 45133.

No. CS: Klik di sini

RustPro Surabaya

Alamat: Jl. Raya Wiyung No.17, Babatan, Kec. Wiyung, Surabaya, Jawa Timur 60228.

No. CS: Klik di sini

Demikianlah informasi mengenai tips beli mobil seken yang bisa kamu ikuti agar mendapatkan mobil seken dengan harga murah.

Jangan biarkan mobil yang baru kamu beli karatan! Lindungi bersama Rustpro garansi 8 tahun!

RUSTPRO

It's My Responsibility